Ramadhan ialah bulan yang penuh dengan kemuliaan maka disini dema STAI Al-Mujtama’ mengadakan suatu program yang diantaranya membantu dalam kegiatan pondok ramadhan tiga kali dalam satu minggunya secara bergantian antara dema putra dan putri di suatu pesantren yaitu compo’ tahfidz mathali’ul Qur’an yang bertempat di morleke, klampar Pamekasan.
Kegiatan ini diisi dengan mengajar tentang ilmu al – Qur’an seperti tajwid dan tilawah al-Qur’an dari jam 09 sampai jam 11, santri pun begitu antusias dengan program ini dan bisa dikatakan sangat membantu dalam kegiatan pondok ramadhan hal seperti inilah yang menjadi program utama dema di bulan ramadhan setiap tahunnya.
Dalam mengajar anggota dema tidak hanya dikemas dengan teorinya saja akan tetapi diisi juga permainan yang mana di dalamnya tidak keluar dari ruang lingkup ilmu al-Qur’an hanya saja sebagai hiburan bagi adek-adek santri. Adapun juga dalam kegiatan disini dema membagi menjadi beberapa kelompok agar lebih mudah dalam mengajarnya sesuai dengan tingkatan mereka diantaranya kelas 1SD sampai 1 Mts,dan pada hari terakhir pertemuan para anggota dema mengevaluasi hasil dari materi yang telah di pelajari oleh adek-adek santri mathali’ul Qur’an tersebut.